Review Film Fast & Furious 7

Dominic Torreto(Vin Diesel) dan kawan-kawannya dalam bahaya! Seorang bernama Deckard Shaw (Jason Statham) mengancam nyawa mereka untuk balas dendam atas perbuatan Dom dan kawan-kawannya terhadap adiknya, Owen Shaw, dari Film Fast and Furious 6.
Karena situasi yang cukup kompleks, Dom dan Kru nya harus betualang ke Tokyo, Azerbaijan dan Abu Dhabi demi bisa mencari Deckard Shaw ini, yang mana sebenarnya mereka yang dicari oleh Deckard Shaw.
Ya, kira-kira begitulah garis besar cerita dari film Fast & Furious 7 ini, tetapi bila melihat film ini ada yang lebih dari sekedar balas dendam, aksi mobil dengan kecepatan tinggi dan ledakan. Di film ke-7 ini, ada sebuah pesan yang ditunjukkan untuk Brian O’Conner (Paul Walker) yang meninggal dunia karena kecelakaaan tahun 2013 lalu. Sebuah pesan perpisahan yang cukup menyentuh di akhir film ini.
Bila kita perhatikan dengan baik, tokoh Brian O’Conner muncul hampir di semua scene di film ini tapi sosoknya seolah menghilang. Brian lebih mirip sebagai peran pembantu di film ini. Tak ada involvement yang intens dari Brian O’Conner di film-film sebelumnya dimana dia biasanya berperan sebagai otak kedua dibelakang sosok Dom. Untuk film ini tak ada Brian O’Conner seperti itu. Bahkan dia tak memiliki dialog yang cukup panjang di film ini, selain dalam adegan aksi di Azerbaijan.
Kematian Paul Walker memang cukup mengejutkan bagi para pemeran, kru dan fans film ini. Semua orang harus bekerja keras untuk mengisi lubang kosong yang ditinggalkan oleh Paul Walker. Tim penulis harus mengganti plot cerita agar bisa disesuaikan dengan kondisi yang ada. Bahkan kedua adik dari Paul Walker sendiri ikut bergabung untuk menggantikan sosok Paul Walker.
Terlepas dari itu semua, Fast & Furious 7 ini adalah sebuah film yang bisa kita tonton bersama teman-teman kita dan kembali mengingatkan kita akan arti keluarga dan teman.
Fast & Furious 7 :
Cast :
- Vin Diesel as Dominic Toretto
Paul Walker as Brian O’Conner
Dwayne Johnson as Luke Hobbs
Michelle Rodriguez as Letty Ortiz
Tyrese Gibson as Roman Pearce
Chris Bridges as Tej Parker
Jordana Brewster as Mia Toretto
Djimon Hounsou as Mose Jakande
Tony Jaa as Kiet
Ronda Rousey as Kara
Nathalie Emmanuel as Megan Ramsey
Kurt Russell as Frank Petty
Jason Statham as Deckard Shaw
Elsa Pataky as Elena Neves
John Brotherton as Sheppard
Genre : Action/Drama
Running Time : 137 min