Gokil! Dom Dan Kawan-Kawannya Balik Lagi di The Fate of the Furious (Fast 8)!
Dominic Torreto dan kawan-kawannya kembali lagi beraksi di The Fate of the Furious aka Fast 8! Yup, gerombolan bermobil mewah in kemballi beraksi dalam franchise film Fast and Furious-nya yang ke-8! Bagaimana filmnya? Bagaima aksinya? Kita bahas sejenak di silabuzz, aight? Oh ya, spoiler alert ya!
Plot Film Fast 8
Dom dan Letty akhirnya menikah dan menikmati bulan madu mereka di Kuba. Tetapi pada suatu waktu, Dom akhirnya berpapasan dengan seorang wanita yang yang dia kenal, bernama Cipher, yang mengajak Dom untuk bekerja sama dengannya. Awalnya Dom menolak, tetapi akhirnya di setuju untuk ikut setelah Cipher menunjukkan sesuatu pada Dom.
Dom yang merahasiakan misinya dengan Cipher ikut serta dalam sebuah operasi yang dipimpin Hobbs di Jerman bersama para kawanan Fastnya. Selesai menyelesaikan misi tersebut, Dom ternyata berkhianat kepada Hobbs dan meninggalkan seluruh kawan-kawannya untuk kembali pada Cipher. Apa sebenarnya yang terjadi? Mengapa dia mengkhianati teman dan keluarganya? Mau tahu alasan yang sebenarnya?
Ayo, nonton di bioskop, jangan nunggu download filmnya saja untuk mengetahui semua ceritanya!
The Cast of Fast 8
Berbicara tentang franchise Fast and Furious rasanya tidak lengkap tanpa kehadiran dari Vin Diesel sebagai Dominic Torreto sebagai pemimpin geng ini. Dwayne “The Rock” Johnson juga kembali hadir sebagai Agen Hobbs dan juga Jason Statham sebagai Deckard Shaw, yang menjadi tokoh antagonis di film Fast 7.
Michelle Rodriguez, Ludacris dan Tyressse Gibson juga hadir kembali dalam film ini. Begitu juga Nathalie Emmanuel yang kembali hadir memerankan tokoh Ramsey dari Fast 7. Kurt Russel juga kembali hadir sebagai Mr. Nobody.
Ada satu tokoh baru yang bernama Eric Reisner yang diperankan oleh Scott Eastwood, yang sepertinya berusaha mengisi ruang kosong yang ditinggalkan oleh Paul Walker. Tokoh Cipher sendiri diperankan oleh Charlize Theron yang pernah bermain di film The Italian Job dan Mad Max Fury.
Mobil, Mobil dan Kapal Selam?!
Seperti pada film-film sebelumnya, rasanya kurang enak kalau nonton film franchise Fast and Furious sama sekali tidak ada aksi kebut-kebutan di jalan raya. Begitu juga di film Fast 8 ini, aksi kebutuan-kebutan dengan mobil mewah masih merupakan unsur utama yang dijual.
Tetapi mungkin yang agak sedikit berbeda adalah pada scene terakhir mereka harus beradu balap dengan kapal selam bertenaga nuklir! Well, it’s kinda over rated for me. Bayangkan, kapal selam! Film selanjutnya mereka mau balapan dengan apa? Roket ruang angkasa?
Memang semenjak Too Fast and Too Furious, plot cerita dari franchise film ini sudah sangat-sangat melebar dari apa yang kita ingat. Dari premise yang sangat mudah dan sederhana, sekarang menjadi sebuah film dengan premise yang sangat njlimet dan panjang padahal bisa diselesaikan dengan mudah.
Seolah-olah film ini memang sengaja diperpanjang dengan berbagai macam plot dan aksi yang tidak perlu juga tokoh yang sebenarnya keberadaannya pun tidak akan pernah ingat sama sekali.
Rekomendasi?
Buat yang mencari film aksi dengan plot yang berulang dan adegan yang sama, film ini bisa kalian tonton, tapi jangan berharap lebih.Kalian tidak akan menemukan banyak faedah, insight atau pencerahan apapun dari cerita film ini. Tapi dari segi aksi dan komedi, rasanya film ini masih oke.
Sebagai informasi saja, film ini berhasil mendapatkan $500 juta dalam minggu pertama pemutarannya di seluruh dunia. Sebuah film yang cukup menjual rasanya. Walaupun review dari rottentomatoes dan imdb sebenarnya tidak terlalu tinggi juga.
Well, as usual sebagai penutup, silabuzz kasih kalian trailer dari Fast 8! Enjoy, buzzfriend!